Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono, mengatakan polisi telah mengamankan sedikitnya tujuh orang dalam bentrok tersebut.
"Kami sudah mengamankan tujuh orang yang diduga terlibat dalam peristiwa bentrok kemarin," katanya.
Selain menangkap tujuh orang, pihak kepolisian juga masih melakukan pengejaran terhadap orang-orang yang diduga terlibat dalam peristiwa itu.
Pihaknya berjanji akan menindak tegas para pelaku yang terlibat bentrokan itu.
"Saya pastikan akan diproses secara hukum," jelasnya.