JAKARTA—Setelah terus melorot selama tiga tahun berturut-turut, secara mengejutkan tahun ini Indonesia melompat 12 level ke peringkat 38 dalam pemeringkatan daya saing global 2013-2013 yang digelar World Economic Forum (WEF) yang dirilis pada Rabu (4/9). Dengan lompatan itu, Indonesia berada di klasemen menengah. Meski belum menembus 30 besar dan masih di bawah Thailand yang di peringkat 37, RI yang mengumpulkan skor 4,53 mencetak kenaikan peringkat tertinggi dari negara G-20 lain. Tahun lalu, RI menempati posisi ke-50. Laporan pemeringkatan daya saing global itu dirilis setiap tahun oleh para pemimpin bisnis dan politisi yang tergabung dalam WEF. Datanya dikumpulkan berdasar 12 indikator daya saing yang dipakai untuk memantau prospek produktivitas dan kemakmuran, serta pilar makroekonomi.(JIBI/yri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Yanto Rachmat Iskandar
Editor : Yanto Rachmat Iskandar
Topik
Konten Premium