Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cari Solusi Kekeringan Indramayu, Dedi Taufik Bakal Intensif ke Lapangan

Sejumlah program sudah disiapkan, seperti pompanisasi namun dia memastikan akan meninjau lapangan untuk permasalahan yang terjadi.
Dedi Taufik (kiri)
Dedi Taufik (kiri)

Bisnis.com, BANDUNG--Kepala Bapenda Jabar, Dedi Taufik dilantik menjadi Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Indramayu. Sejumlah tugas diberikan, mulai dari menjaga kondusivitas saat Pilkada, isu pangan dan optimalisasi Bandara Kertajati.

Pjs Bupati Indramayu Dedi Taufik memastikan siap mengemban tugas. Bagi dia, hal ini adalah kepercayaan yang harus dijawab meski masa timugasnya sangat singkat.

"Pesannya adalah soal Pilkada, bagaimana kontestasi politik bisa berjalan kondusif. Lalu organisasi pemerintah harus berjalan tanpa gangguan. Semua akan dibahas langsung nanti setelah saya resmi bertugas, termasuk upaya mengoptimalkan bandara kertajati," katanya Rabu (25/9/2024).

Dedi menyoroti kekeringan yang terjadi di sejumlah kecamatan di Indramayu. Sejumlah program sudah disiapkan, seperti pompanisasi namun dia memastikan akan meninjau lapangan untuk permasalahan yang terjadi.

"Soal lumbung pangan ini tentu kan soal pasokan dan demand, ada kaitan perhitungan masa panen dan tanam. Kekeringan ini menjadi masalah yang harus segera diselesaikan. Nanti akan langsung ditinjau dan dianalisis tingkat keparahan untuk mendapatkan solusi yang tepat," katanya.

Sebelumnya Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin meminta dengan latar belakang eselon II  di bidangnya masing-masing, para pjs bupati dapat mencurahkan pengalaman di sektor-sektor yang biasa digeluti. 

"Pak Dedi Taufik dapat multifungsi di Indramayu untuk meningkatkan Kertajati dan Indramayu adalah salah satu lumbung padi nasional, jadi harus dijaga betul karena ketahanan pangan kita sangat penting, juga kondisi nelayan," tambahnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper